Diterpa Hujan Angin, Baliho Raksasa Golkar Pesawaran Tumbang di Halaman Kantor!

Alam Menguji, Partai Tak Tinggal Diam — Langsung Direspons Ketua Golkar Pesawaran


 

MEDIA-SIBER.COM | Pesawaran

Hujan disertai angin kencang yang melanda wilayah Gedongtataan pada Selasa sore (7/10/2025) menyebabkan tiang baliho raksasa milik Partai Golkar Pesawaran roboh di halaman kantor partai yang berada di Dusun Sukamarga, Desa Gedongtataan, Kecamatan Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran.

 

Baliho yang tumbang tersebut merupakan spanduk ucapan Idul Fitri berukuran besar yang berdiri tepat di depan kantor partai. Kejadian itu terjadi sekitar pukul 15.00 WIB, saat kondisi cuaca di wilayah itu diguyur hujan deras disertai angin kencang.

BANYAK DIBACA :  Komunitas Jalur 2 (KJ2) Way Halim Gelar Bakti Sosial Ramadhan: Wujud Kepedulian untuk Sesama

 

Menurut keterangan salah satu warga sekitar yang enggan disebutkan namanya, robohnya baliho tersebut terjadi secara tiba-tiba saat angin bertiup sangat kencang.

 

  • “Tadi sekitar jam tiga sore anginnya kencang banget. Tiba-tiba baliho itu ambruk ke depan. Untung saja tidak ada orang lewat waktu itu,” ujar warga tersebut kepada MEDIA-SIBER.COM.

 

BANYAK DIBACA :  RMD Ajak Warga Lampung Hadiri Lampung Bersholawat Sore Ini!

Tidak ada korban jiwa maupun kerusakan serius selain tiang dan kerangka baliho yang patah di bagian bawah. Namun, peristiwa ini sempat menjadi perhatian warga sekitar dan pengguna jalan.

 

Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Pesawaran, Yusak, S.H., M.H., saat dihubungi MEDIA-SIBER.COM membenarkan kejadian tersebut.

 

  • “Benar, saya sudah dapat laporan. Saat kejadian saya sedang di Pesisir Barat, tapi saya langsung minta tim meninjau ke lokasi dan memastikan kondisi aman,” ujar Yusak melalui sambungan telepon.

 

BANYAK DIBACA :  Gubernur Lampung Fokus Kesejahteraan Rakyat, Salurkan Bantuan dan Dorong Perekonomian Pesawaran

Ia menambahkan bahwa pihaknya akan segera melakukan perbaikan dan pengamanan ulang baliho agar tidak membahayakan masyarakat yang melintas di sekitar kantor.

 

Kejadian ini menjadi pengingat agar setiap pemasangan baliho berukuran besar memperhatikan standar keamanan, terutama menghadapi musim hujan dan angin kencang di wilayah Lampung.

 

(RED, MEDIA-SIBER.COM)

Related posts